Vla Kukus Batik





Bismillah

Saya sangat menyukai kue basah tradisional. Bisa dilihat dari list resep saya yang didominasi kue jajanan khas indonesia. Selain karena faktor "kangen" kampung, saya juga ingin mengasah kemampuan saya membuat makanan khas negara sendiri. Selain itu juga sekalian memperkenalkan budaya kita dan memberdayakan keaneka ragaman corak bangsa kita. Saya bisa mengenal kue yang sama sekali belum pernah saya lihat sebelumnya, mencicipi keunikannya dan mengagumi cita rasanya.

Hari ini saya membuat vla kukus batik atau sering juga disebut cake kukus vla. Bentuknya cukup unik. Bolu yang dikukus menggunakan cetakan khusus, kemudian panas-panas bolu ini dilipat dengan vla didalamnya. Gimana ya menjelaskannya....pokoknya kalau penasaran dicoba saja. Atau barangkali teman-teman sudah pernah mencobanya sebelumnya. Kalau saya sih, percobaan perdana. Alhamdulillah sukses, bentuknya cantik dan lembut. Kelihatan kan lenturnya kue ini, lembut sehingga bisa melipat vla ditengahnya. Corak batik diluarnya merupakan ciri khas kue ini, menandakan kue ini merupakan kue khasnya negara kita tercinta. Semoga indonesia selalu aman dan damai, mengingat bergejolaknya perang dimana-mana. Sedih sekali setiap mendengar cerita perang di negara-negara lain. Mudah-mudahan segera berakhir. Aamiin.

Back to recipe, sebnarnya kue ini sangat mudah dibuat, bahkan saya membuatnya tanpa emulsifier. Asalkan adonan yang antri ditutup supaya kuenya tidak bantat ya. Kemudian panas-panas, langsung melepas kue dari cetakan kemudian melipat la di tengahnya. InsyaAllah kalau pas, kuenya bisa melipat tanpa patah. Kue ini enak bener, saya memang suka kue ber vla, apalagi kalau vla nya dari santan. Resep kue ini saya dapat dari blog mbak rika dan vla nya dari blog mbak hesti. Sile dicoba ya.




Resep Vla Kukus Batik
Sumber: Rika Oktanti, Hesti 

Bahan:

1. 6 butir telur
2. 225 gram gula pasir
3. 1 sdt vanili bubuk 
4. 1/2 sdt garam
5. 125 gram tepung terigu 
6. 50 gram susu bubuk
7. 200 gram margarin, cairkan
8. Pasta coklat secukupnya

Bahan Vla:

1. 250 ml santan kental
2. 25 gram tepung maizena
3. 62 gram gula pasir
4. 1/2 sdt garam




Cara Membuat:

1. Aduk semua bahan vla hingga rata dan tidak bergerindil.
2. Masak vla dengan api kecil sampai meletup-letup. Dinginkan.
3. Panaskan kukusan, alasi tutupnya dengan kain. Biarkan beruap banyak.
4. Siapkan cetakan vla kukus (cetakannya seperti loyang pizza mini atau tatakan gelas), oles dengan margarin.
5. Campur dan ayak tepung terigu dan susu bubuk, sisihkan.
6. Kocok telur, gula pasir, garam dan vanili hingga mengembang dan kental.
7. Masukkan tepung terigu dan susu bubuk, kocok dengan speed paling rendah.
8. Tuang margarin leleh sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
9. Ambil sedikit adonan, beri tambahan pasta coklat, masukkan dalam piping bag.
10. Tuang 3 sdm adonan putih dalam cetakan vla kukus. Beri motif batik dengan adonan coklat. Kukus selama 5 menit. Angkat.
11. Dalam keadaan hangat, keluarkan dari loyang dengan cara dibalik, beri vla lalu lipat. Melipat harus dalam keadaan hangat supaya cake lentur.
12. Sajikan.

Selamat Mencoba ^_^

ini yang sudah digigit, kelihatan lembutnya kan...tampak vlanya yang menggoda..nyooom



With Love



post signature

No comments: